WASIAT NELAYAN

 LINTANG INDONESIA - PUISI LOMBA CIPTA PUISI TINGKAT NASIONAL DEADLINE 15 APRIL 2022

Puisi di bawah ini adalah puisi para peserta lomba cipta puisi tingkat nasional, puisi ini akan dibukukan ke dalam buku : 



 Oleh: Nur Fais

WASIAT NELAYAN


Aku bersumpah pada Tuhan

Bahwa tiada nikmat yang harus disyukuri

Kepadanya

Sebab pada ikan-ikan yang telah di tangkap

Dan kepiting yang menyapa pada karang

Kutengadahkan kedua tangan atas insan

Untuk bersyukur setiap pacuan kapal


Dan aku berjanji pada pasir

Bahwa aku akan kembali

Dengan sejengkak ikan

Yang kutangkap bersama kebesaran Tuhan

Kini aku berangkat dengan sejajah keluarga

Dan diiringi doa bergemuruh dalam jiwa


Ditengah laut, terdengar nyaring anakku menangis

Membuatku gencar untuk memanggil ikan segar datang

Akan tetapi ikan sedang berbisik pada kepiting

Bahwa segalanya milik tuhan


Dan akupun segera merajut jaring

Untuk merayu segalanya

Lalu, lemparan rindu membentang bak semesta


Sayang serupa hikayat sang ibu

Mengajariku untuk menatapmu

Membawamu ke dasar pantai

Menyeringai keindahan negeri ini


Waktu terus berombak

Hingga terlihat mata fajar

Yang sedang mengintip bumi untuk mengejar

Bahwa waktu mengendaraiku untuk pulang ke dasar


Lalu, kuteriakkan pada burung

Cinta yang kelam akan senang

Bila kita saling mengenang


Annuqayah, 2022




Biodata penulis: Nur Fais, yang lahir dalam putaran kalender 22, Juli, 2003. Tepatnya di Kalianget, Sumenep. Merupakan alumni Mts. Hidayatul Aliyah dan sekarang masih menempuh pendidikan di MA.1Annuqayah, merupakan (SISKA) Siswa kelas akhir. Dan nyantri di PPA. Lubangsa. Aktif di (KOMPAS) Komunitas menulis Pasra. Selengkapnya bisa dihubungi melalui via_IG; nurfais.fais.792 dan via_WA; 081807108304.


"


Previous
Next Post »

EmoticonEmoticon

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.