LINTANG INDONESIA - PUISI
Puisi di bawah ini adalah puisi peserta lomba menulis puisi tingkat nasional. Puisi ini telah lolos seleksi dan akan dibukukan ke dalam buku yang berjudul,"Twilight of happiness".
Bagi yang mau pesan buku ini, silakan klik link di bawah
DUKUNG:
Tumbuh Dewasa
Aku hampa dirundung gelisah
Seperti kehilangan arah
Rasanya ingin menyerah
Tapi mimpi harus tetap terarah demi masa depan yang cerah
Hati seperti sudah mati rasa
Entah ini ciri tumbuh dewasa
Atau sudah merasa putus asa
Hingga kini sudah terbiasa
Pikiran ini kini saling berdebat
Untuk mendapat hasil yang hebat
Kondisi mental juga harus kuat
Walau tantangan di depan begitu berat
Tetap semangat tampang menyerah
Walau kadang hujan membuat diri basah
Jangan sampai cepat merasa lelah
Agar impian ini tidak tumpah
Nama : Tharissa Haifa Nada
Gender : perempuan
Hobi : nonton drama, nonton apapun yang disuka
EmoticonEmoticon
Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.